Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Kapuas Hulu, Agus Mulyanan SH MH mengatakan, ada momen besar terkait Pramuka yang akan dilaksanakan di kawasan Perbatasan. Momen tersebut seperti kegiatan kemah. “Kegiatan itu dilaksanakan dalam waktu dekat ini,” kata Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Kapuas Hulu , Minggu (13/8).
Menurut Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Kapuas Hulu, kegiatan kemah tersebut belum ada keputusan tempat pelaksanaan, sementara kegiatan harus dilakukan di kawasan perbatasan. Sebab itu, Kwarcab Kapuas Hulu mengusulkan agar itu bisa dilaksanakan di Bumi Uncak Kapuas. “Tempat belum diputuskan, namun Kapuas Hulu mengusulkan diri jadi tuan rumah, karena kita juga kawasan perbatasan,” tuturnya.
Momen kemah perbatasan tersebut bukan hanya di ikuti pramuka Indonesia, tetapi juga di ikuti pramuka dari luar negeri. Hal ini menjadi momen yang tepat untuk mempromosikan Kapuas Hulu. “Kemah perbatasan ini pernah dilakukan di Sambas dan beberapa negara luar hadir,” ujarnya.
Pramuka saat ini, kata Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Kapuas Hulu, bukan sekedar kegiatan ektra kulikuler di Sekolah, tetapi juga sebagai gerakan yang diminta oleh Pemerintah untuk membantu pembinaan karakter bangsa. Untuk merealisasikan upaya tersebut gugus depan pramuka di tingkat desa harus dimaksimalkan perannya. “Memaksimalkan peran gugus depan itu tentu perlu dukungan Pemerintah Desa untuk dana pembinaan dan kegiatan. Hal ini juga perlu dukungan Bupati dan Wakil Bupati karena itu butuh Peratruan Bupati yang bisa menjadi acuan para kades,” tuntasnya. (Dok.Bid.SAI)